LAUNCHING PMB TA. 2022/2023 STAI Syubbanul Wathon Magelang Membuka Banyak Program Beasiswa



Magelang, 28 Desember 2021, seluruh civitas akademika STAI Syubbanul Wathon Magelang baik dari jajaran Pimpinan, Dosen, Karyawan maupun Mahasiswa mengikuti Acara Launching PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru) Tahun Akademik 2022/2023.

Launcing PMB dilaksanakan untuk meningkatkan sinergitas antar satuan kerja di lingkungan STAI Syubbanul Wathon Magelang, dimana seluruh civitas akademika STAI Syubbanul Wathon Magelang memiliki kewajiban untuk ikut serta mempromosikan Kampus dan menginformasikan mengenai pendaftaran calon mahasiswa baru kepada serta mensosialisasikan program PMB STAI Syubbanul Wathon Magelang, salah satunya yaitu pendaftaran online yang cukup efektif menarik calon mahasiswa baru.

Kegiatan Launching PMB ini membuktikan bahwa STAI Syubbanul Wathon Magelang sangat konsen terhadap upaya-upaya pemaksimalan penerimaan mahasiswa baru. Bapak Ahmad Saifudin, M.Hum selaku Ketua Panitia PMB 2022/2023 menyatakan bahwa untuk PMB kali ini STAI Syubbanul Wathon Magelang membuka banyak program beasiswa seperti beasiswa tahfidz qur’an, beasiswa pengurus NU, Utusan MWC NU, beasiswa prestasi akademik & non akademik dan beasiswa KIP kuliah.

Bapak Ahmad Fuad Hasyim, MSI sebagai Ketua STAI Syubbanul Wathon Magelang dalam sambutannya menyebutkan bahwa STAI Syubbanul Wathon Magelang harus memaksimalkan setiap instrumen yang dimiliki, seperti media promosi, Website dan lain sebagainya, agar masyarakat dapat menerima informasi yang jelas dan detail mengenai program dan kegiatan PMB yang dilaksanakan STAI Syubbanul Wathon Magelang.

Ketua dewan pembina Yayasan Syubbanul Wathon KH. Muhammad Yusuf Chudlori berpesan agar STAI Syubbanul Wathon mempersiapkan sistem pendaftaran yang efektif dan petugas yang ramah, sopan dan sabar dalam melayani pertanyaan calon mahasiswa sekaligus memberikan pengarahan dan bimbingan mengenai proses akademik dan perkuliahan.

Launching PMB STAI Syubbanul Wathon Magelang  resmi dibuka dengan simbolis pemotongan tumpeng dari penasehat Yayasan Syubbanul Wathon Bapak K.H. Yusuf Chudlori kepada Ketua Panitia PMB 2022/2023.(Nurul)


Post a Comment

Previous Post Next Post